Friday, 27 June 2014

Daftar Tim yang Lolos 16 Besar Piala Dunia 2014

Wah.. Piala Dunia 2014 di Brazil ini menyajikan kejutan - kejutan yang luar biasa. Sampai hari ini, (26 Juni 2014) tim - tim yang diprediksi lolos dengan mudah, tumbang satu persatu.

Diawali dengan Spanyol yang dipulangkan lebih awal karena gagal bersaing di Grup B. Spanyol hanya mengemas poin 3 hasil kemenangan satu-satunya kontra Australia dan harus puas finish di posisi 3. Spanyol yang datang ke Brazil dengan menyandang status Juara Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2012, pada pertandingan pertamanya harus takluk dari Belanda. Tidak tanggung - tanggung Spanyol dibantai Belanda dengan skor telak 1-5. Arjen Robben bahkan membukukan hattrick pada pertandingan itu. Penampilan buruk Spanyol juga terulang pada pertandingan keduanya melawan Chile. Kekalahan kembali harus dialami Spanyol dengan skor 0-2. Belanda dan Chile akhirnya lolos sebagai juara dan runner up grup B.

Pada Grup D, Inggris yang merupakan tim favorit penulis harus pupus harapannya untuk lolos karena pada dua pertandingan pertamanya menelan kekalahan, yaitu dari Italia dan Uruguay masing - masing dengan skor 1-2. Bahkan yang mengejutkan di grup ini adalah tampilnya Kostarika sebagai juara grup mengungguli Uruguay dan Italia. Tak tanggung - tanggung Kostarika bahkan menaklukkan Uruguay dan Italia. Pencapaian Kostarika ini sungguh luar biasa. Inggris dan Italia, dua negara yang memiliki liga sepakbola terbaik di eropa, bahkan dunia, harus terhenti kiprahnya di Piala Dunia kali ini. Kostarika dan Uruguay tampil sebagai juara dan runner up Grup D.

Sementara di Grup G, Portugal harus puas menempati peringkat 3 dengan poin 4, sama dengan perolehan poin yang dimiliki Amerika Serikat. Portugal kalah selisih gol dengan Amerika. Di grup ini Jerman dan Amerika Serikat lolos ke babak 16 besar.

Negara - negara dari Benua Asia bahkan tidak bisa bicara banyak di ajang ini. Sampai saat ini belum ada satupun yang lolos ke babak selanjutnya. Tim Iran, Jepang dan Australia harus terhenti langkahnya di babak penyisihan grup dan menempati posisi juru kunci di masing - masing grup. Terkecuali Korea Selatan di Grup H masih menyisakan asa berpeluang lolos apabila pada pertandingan terakhirnya mampu menaklukkan Belgia, dengan catatan Korea menang dengan selisih gol lebih dari 3 dan disaat yang sama Rusia hanya mampu menaklukan Aljazair dengan selisih gol 1. Tentunya harapan tipis bukan berarti tanpa harapan. Semua bisa terjadi di dunia sepak bola.

Nasib lebih baik dialami negara - negara dari Benua Hitam Afrika. Benua Afrika masih menyisakan Nigeria yang lolos ke babak selanjutnya. Peluang terakhir adalah Aljazair akan mengikuti jejak Nigeria apabila pada pertandingan terakhirnya mampu menaklukan Rusia.

Tim - tim besar lain seperti Brasil, Argentina, Kolombia, Belanda, Prancis melenggang mulus ke babak 16 besar.

Berikut daftar negara yang lolos ke babak 16 besar:
Grup A: Brasil, Meksiko
Grup B: Belanda, Chili
Grup C: Kolombia, Yunani
Grup D: Kostarika, Uruguay
Grup E: Prancis, Swiss
Grup F: Argentina, Nigeria
Grup G: Jerman, USA
Grup H: Belgia, (Aljazair/Korea/Rusia)

Drawing babak 16 besar :
Brazil vs Chili
Belanda vs Meksiko
Kolombia vs Uruguay
Kostarika vs Yunani
Prancis vs Nigeria
Argentina vs Swiss
Jerman vs Aljazair
Amerika vs Belgia

Belgia sudah dipastikan lolos ke babak selanjutnya. Namun belum dapat dipastikan apakah Belgia menjadi Juara Grup H atau Runner Up Grup H.



Program YKS Dihentikan Sementara

Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) akhirnya memberikan sanksi kepada Trans TV untuk menghentikan program Yuk Keep Smile (YKS) terhitung tanggal 28 Juni hingga 1 Agustus 2014. Hal ini merupakan buntut dari tayangan YKS yang kurang pantas pada tanggal 20 Juni 2014 yang dianggap merendahkan tokoh Betawi yaitu Benyamin Sueb.

Dalam tayangan tersebut, Caisar yang phobia dengan anjing dihipnotis oleh seorang hipnoterapis dengan tujuan agar tidak lagi takut dengan anjing. Sang hipnoterapis memberikan sugesti kepada Caisar bahwa ketika melihat anjing dia membayangkan wajah Benyamin yang lucu dan kocak. Alhasil, sugesti tersebut berhasil dan Caisar pun tertawa ketika melihat anjing sambil berteriak memanggil "Benyamin..".

Guyonan tersebut memang memancing gelak tawa penonton. Namun, memancing pula amarah kalangan Betawi. Semenjak tayangan itu, tepatnya tanggal 24 Juni, ratusan orang berunjuk rasa di depan gedung TransCorp. Mereka beranggapan bahwa tidak pantas menyamakan Benyamin dengan anjing. Mereka yang hadir dalam demo tersebut adalah komunitas pencinta Benyamin, Bens Radio, bahkan suporter Jakmania.

KPI dalam beberapa media online menyatakan bahwa pelanggaran yang dilakukan program YKS ini dinilai berat karena bertentangan dengan Undang - undang nomor 32 tahun 2002 tentang Penyiaran, yang menyebutkan bahwa isi siaran dilarang memperolok, merendahkan, dan melecehkan martabat seseorang.

Program YKS memang sebuah program yang mulai meroket semenjak kesuksesannya menemani sahur saat Bulan Ramadhan tahun lalu. Saat itu, YKS (Yuk Kita Sahur) sukses menayangkan satu sisi kreativitas dengan mengajak penonton di studio untuk berjoged. Namun, program ini pun banyak menuai kontroversi. Banyak yang beranggapan bahwa program ini kurang bermanfaat karena mengurangi nilai ibadah kita di bulan puasa.

Kesuksesan program ini dilanjutkan selepas Ramadhan dengan mengubah judul menjadi Yuk Keep Smile. Program ini adalah variety show yang menyajikan jogedan dan beragam kreativitas serta hadiah yang selalu ditawarkan. Tak ayal, penggemarnyapun beragam dari anak kecil hingga orang tua. Bahkan ada beberapa penonton yang sengaja datang jauh dari luar pulau Jawa khusus untuk ikut serta menjadi penonton di program ini.

Well, moral yang dapat kita ambil dari kejadian ini adalah, bahwa sekali kita di atas, maka sangat mudah bagi kita untuk terjatuh. Bener gak sih? hehehe..

Mudah2an.. Tim kreatif TransTV betul-betul memperhatikan materi yang akan disajikan. Semoga Transcorp lebih kreatif lagi dalam menciptakan acara - acara yang benar - benar manfaat secara moral dan etika.

Saturday, 14 June 2014

Skuad Timnas Inggris di Piala Dunia 2014

  

Bagi saya yang ditunggu - tunggu dari gelaran Piala Dunia 2014 di Brazil ini adalah penampilan Skuad Tim Inggris. Maklum lah, sebagai fans sejati (hehe) pasti berharap ada kejutan dari tim ini. Meskipun ranking FIFA Inggris melorot dan ketika drawing ditempatkan di pot 2, tapi tetap saya meneguhkan hati lebih menjagokan Inggris di ajang 4 tahunan ini. Alhasil, Inggris ditempatkan di Grup D yang dihuni 2 tim tangguh (Italy dan Uruguay), serta 1 tim kuda hitam Costarica.


Bila dilihat dari komposisi pemain, Tim Inggris tercatat, selain masih mengandalkan pemain kaya pengalaman (Steven Gerrard, Frank Lampard, Rooney), juga memiliki beberapa pemain muda yang dibawa hodgson ke Brazil. Pemain seperti Adam Lallana, Raheem Sterling, Luke Shaw (rekrutan baru MU), Ross Barkley, dijajal oleh hodgson untuk tampil di skuad inti Inggris.

Dari beberapa penampilan Inggris pada laga ujicoba, mereka mampu menunjukan performa yang matang. Mudah-mudahan, pada laga sebenarnya para pemain muda itu tidak mengecewakan.


Berikut adalah Komposisi Pemain Timnas Inggris di Piala Dunia 2014 :

Goalkeepers:
Joe Hart
Ben Foster
Fraser Forster

Defenders:
Glen Johnson
Leighton Baines
Gary Cahill
Phil Jagielka
Chris Smalling
Phil Jones
Luke Shaw

Midfielders:
Steven Gerrard
Jack Wilshere
Frank Lampard
Jordan Henderson
Alex Oxlade-Chamberlain
James Milner
Adam Lallana
Ross Barkley

Forwards:
Daniel Sturridge
Wayne Rooney
Danny Welbeck
Rickie Lambert
Raheem Sterling

Manager : Roy Hodgson

Semoga Inggris berjaya di Piala Dunia 2014 di Brazil...
(Sumber situs resmi FA: thefa.com)

Friday, 13 June 2014

Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2014



Berikut adalah jadwal pertandingan Piala Dunia 2014 resmi yang dirilis oleh FIFA di situs resminya.

Waktu yang digunakan adalah waktu setempat atau waktu Brazil. Untuk konversi ke WIB tambahkan 10 jam.

Selamat Begadang!!!! Inggris pasti juara kali ini.. hehe
Download Jadwal Pertandingan World Cup 2014 di sini : Jadwal